Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam mengarungi kompetisi MotoGP 2021, Franco Morbidelli masih mengandalkan paket motor M1 2019 dengan mesin pabrikan.
Situasi ini membuat Morbidelli mengeluh karena tidak diberikan dukungan motor kualitas pabrikan dari Yamaha.
Baca Juga: Saat Ada Marc Marquez, Pol Espargaro Akui Merasa Lebih Tertekan
Jorge Lorenzo dengan cepat menanggapi situasi pelik yang dialami oleh pembalap Italia itu.
Berbicara melalui saluran YouTube miliknya, Lorenzo mengkritik Yamaha karena tidak memberi perlakuan spesial ke Morbidelli.
"Saya tidak berpikir mereka memperlakukan Morbidelli dengan baik, mengingat dia adalah wakil juara MotoGP," kata Lorenzo, dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
"Dia harus membuat dirinya didengar oleh Yamaha dan dia harus menunjukkan bahwa ada pabrikan lain tertarik menampungnya di masa depan."
"Namun, dia hanya perlu berpikir untuk memberikan yang terbaik dan membuktikan bahwa Yamaha salah," tutur dia melanjutkan.
Baca Juga: Faktor Ducati, Valentino Rossi Yakin Francesco Bagnaia Saingi Fabio Quartararo