Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah Jadi Runner-up MotoGP 2020, Franco Morbidelli Pantas Dimanjakan Yamaha

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 27 April 2021 | 09:05 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli, jelang balapan MotoGP Doha 2021 di Sirkuit Losail, Minggu (4/4/2021). (MOTOGP.COM)

Imbasnya, Franco Morbidelli gagal tampil impresif pada dua balapan awal MotoGP 2021 yang berlangsung di Sirkuit Internasional Losail, Doha, Qatar.

Penderitaan Morbidelli baru berakhir saat turun balapan pada MotoGP Portugal 2021.

Pada balapan ketiga tersebut, Morbidelli finis di posisi keempat.

Hasil ini cukip untuk memperbaiki mood Morbidelli dalam menghadapi persaingan ketat pada tahun ini.

Baca Juga: Alasan Rossi Masih Membalap di Usia 42 Tahun, Ingin Persulit Waktu

Sementara itu, permasalahan yang dialami oleh Morbidelli ini memunculkan sejumlah protes dari lingkaran MotoGP.

Kali ini, protes dilayangkan eks pembalap Yamaha di kelas 500cc (sekarang MotoGP), Max Biaggi.

Sosok yang dikenal sebagai salah satu rival bebuyutan Valentino Rossi itu mengkritik Yamaha karena tidak memanjakan Morbidelli.