Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menit ke-66, Leno kembali menyelamatkan gawangnya dari upaya tembakan Gerard Moreno.
Menit ke-71, Arsenal mendapatkan penalti setelah kaki Manu Trigueros menyandung Bukayo Saka yang mencoba menerobos kepungan bek Villarreal di dalam kotak penalti.
Maju sebagai algojo, Nicolas Pepe sukses menjalankan tugasnya dengan mengirim bola ke tengah sementara kiper Villarreal, Geronimo Rulli, bergerak ke kanan.
Nicolas Pepe scores Arsenal's first goal in the #UEL semi-final against Villarreal
Crucial away goal
Villarreal 2-1 Arsenal #VILARSpic.twitter.com/0T10YqnCBF
— Arsenal Best Goals & Videos (@AFCBestGoals) April 29, 2021
Villarreal ganti kehilangan satu pemain karena kartu merah pada menit ke-79.
Etienne Capoue menerima kartu kuning kedua setelah menabrak Saka dari depan.
Di menit-menit terakhir, Rulli membuat penyelamatan bagus untuk tembakan Pierre-Emerick Aubameyang di dalam kotak penalti.
Tidak ada lagi gol yang tercipta dan pertandingan ditutup dengan kemenangan 2-1 Villarreal atas Arsenal.
Unai Emery dengan manis sukses membalas dendam pada Arsenal.
Sebelum ini, Villarreal belum pernah bisa mengalahkan Arsenal dengan hanya imbang 2 kali dan kalah 2 kali dalam 4 pertemuan.