Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
MESSI WHAT A GOAL pic.twitter.com/LvkiYh3uls
— MessiTeam (@Lionel10Team) May 2, 2021
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, gol freekick Messi kali ini adalah yang ke-50 sepanjang kariernya di Barcelona.
Jumlah tersebut sekaligus mencatatkan Messi sebagai pesepak bola yang masih aktif bermain dengan jumlah gol freekick terbanyak.
Valencia sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-83 melalui Carlos Soler.
Gol de Carlos Soler para el #Valencia. pic.twitter.com/VQasADVqJX
— DRIBBLING Fútbol (@DribblingFutbol) May 2, 2021
Soler melepaskan tendangan roket dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan atas gawang Barcelona dan tak mampu diantisipasi oleh Ter Stegen.
Akan tetapi, gol tersebut tak cukup membantu Valencia keluar dari kekalahan.
Alhasil, Barcelona pun sukses memetik tiga poin dari kandang Valencia dan menyamai jumlah poin Real Madrid, yakni 74 poin dari 34 laga.
Valencia 2-3 Barcelona (Gabriel Paulista 50', Carlos Soler 83'; Lionel Messi 57', 69', Antoine Griezmann 63')
Berikut susunan pemain Valencia vs Barcelona yang dilansir BolaSport.com dari laman resmi LaLiga:
Valencia (3-5-2): 13-Jasper Cillessen; 15-Hugo Guillamon (9-Kevin Gameiro 79'), 5-Gabriel Paulista, 3-Toni Lato (12-Mouctar Diakhaby 64'); 2-Thierry Correia, 18-Daniel Wass, 8-Carlos Soler, 19-Uros Racic (10-Christian Oliva 79'), 14-Jose Gaya; 7-Goncalo Guedes, 22-Maxi Gomez
Pelatih: Javi Garcia
Barcelona (3-5-2): 1-Marc-Andre ter Stegen; 4-Ronald Araujo, 3-Gerard Pique, 15-Clement Lenglet; 2-Sergino Dest (20-Sergi Roberto 75'), 21-Frenkie de Jong, 5-Sergio Busquets, 16-Pedri (27-Ilaix Moriba 75'), 18-Jordi Alba; 10-Lionel Messi, 7-Antoine Griezmann
Pelatih: Ronald Koeman
Wasit: Jose Maria Sanchez Martinez