Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liburkan Agenda Klub, PSM Makassar: Silakan yang Mau Main Bola di Luar

By Ridwan Budiman - Senin, 3 Mei 2021 | 14:30 WIB
Logo PSM Makassar. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Alasan Dewa United Pakai Jasa Striker Berusia 41 Tahun

Bahkan disebutkan bahwa Zulkifli Syukur dan kawan-kawan diperbolehkan mengikuti pertandingan sepak bola di luar agenda klub.

Selama niatnya untuk menjaga kebugaran tubuh dan menjaga sentuhan bola hal ini tidak dilarang oleh klub.

Hanya saja PSM Makassar tetap meminta pemainnya untuk tetap berhati-hati ketika mengikuti sebuah pertandingan sepak bola.

Baca Juga: Persebaya Borong 4 Pilar Asing, Belum Pernah Main di Kompetisi ASEAN

Hal ini demi melindungi pemain dari risiko terkena cedera di dalam pertandingan yang juga bisa merugikan tim.

"Kalau mau ikut-ikutan main bola di luar ya silahkan saja," ujar Sulaiman Abdul Karim.

"Tapi perlu diingat harus pintar-pintar menjaga diri supaya tidak mengalami cedera (saat bertanding)," tambahnya.

Baca Juga: Curhatan Pelatih Persib tentang Omid Nazari, Kim Jeffrey Kurniawan, dan Farshad Noor

Kemungkinan besar skuad Juku Eja baru akan kembali berlatih untuk persiapan menghadapi Liga 1 2021 setelah momen lebaran.

Sebab setelah lebaran para pemain tidak terbatas lagi aktivitasnya layaknya seperti saat sedang puasa.

Sehingga klub jadi lebih mudah untuk menentikan waktu-waktu berlatih dan materi apa yang akan diberikan dalam latihan tersebut.

Artikel ini telah tayang di Tribun Timur dengan judul Latihan Usai Lebaran, Pemain PSM Makassar Diminta Jaga Kondisi dan Berat Badan

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P