Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Tak Boleh Pergi dari Juventus Sebelum Tuntaskan 4 Misi Ini

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 4 Mei 2021 | 05:15 WIB
Cristiano Ronaldo tidak boleh pergi dari Juventus pada akhir musim ini sebelum menuntaskan empat misi yang masih belum diselesaikan. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

Berikut empat misi yang harus dituntaskan Ronaldo sebelum hengkang dari Juventus:

Baca Juga: Tak Dibutuhkan Barcelona, Pemain Paling Dibenci Ronald Koeman Bisa Jadi Pelayan Cristiano Ronaldo

Meloloskan Juventus ke Liga Champions Musim Depan

TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo mencetak empat rekor fantastis saat melawan Cagliari dalam laga Liga Italia di Stadion Sardegna Arena, Minggu (14/3/2021).

Misi utama Ronaldo musim ini tentunya membawa Juventus lolos ke Liga Champions musim depan.

Saat ini, Juventus bersaing sengit dengan Atalanta dan AC Milan untuk berebut posisi empat besar.

Juventus memiliki poin yang sama dengan AC Milan dan Atalanta, yakni 69 poin dari 34 laga.

Namun, Juventus harus duduk di posisi ketiga karena kalah head-to-head dengan Atalanta.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Kunci Scudetto, Cristiano Ronaldo Tukar Nasib Juventus

Juventus pun juga belum pasti finis di empat besar karena Napoli yang berada di posisi kelima hanya terpaut dua poin.

Dengan demikian, Ronaldo harus memimpin rekan-rekannya untuk memenangkan empat laga sisa musim ini di Liga Italia.