Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo tidak boleh pergi dari Juventus pada akhir musim ini sebelum menuntaskan empat misi yang masih belum diselesaikan.
Pembicaraan soal nasib megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, masih terus mengemuka.
Hal itu tidak lepas dari kegagalan Juventus di Liga Italia dan Liga Champions musim ini.
Di Liga Champions, Juventus harus angkat koper lebih dulu di babak 16 besar usai takluk dari FC Porto.
Sementara itu, Juventus juga sudah dipastikan menghentikan dominasi mereka di Liga Italia.
Baca Juga: Lionel Messi Gagal Samai Rekor Cristiano Ronaldo Usai Tak Becus Cetak Gol Penalti
Setelah sembilan musim meraih juara Liga Italia secara terus menerus, Si Nyonya Tua akhirnya melepaskan Scudetto mereka musim ini.
Inter Milan menjadi tim yang mampu menghancurkan dominasi Juventus di Liga Italia pada musim ini.
Meski selalu dihubungkan dengan kepergiannya dari Juventus, Ronaldo tak boleh buru-buru pergi.
Dilansir BolaSport.com dari Marca, kapten timnas Portugal itu masih memiliki empat misi yang belum tuntas di Juventus.
Berikut empat misi yang harus dituntaskan Ronaldo sebelum hengkang dari Juventus:
Baca Juga: Tak Dibutuhkan Barcelona, Pemain Paling Dibenci Ronald Koeman Bisa Jadi Pelayan Cristiano Ronaldo
Meloloskan Juventus ke Liga Champions Musim Depan
Misi utama Ronaldo musim ini tentunya membawa Juventus lolos ke Liga Champions musim depan.
Saat ini, Juventus bersaing sengit dengan Atalanta dan AC Milan untuk berebut posisi empat besar.
Juventus memiliki poin yang sama dengan AC Milan dan Atalanta, yakni 69 poin dari 34 laga.
Namun, Juventus harus duduk di posisi ketiga karena kalah head-to-head dengan Atalanta.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan Kunci Scudetto, Cristiano Ronaldo Tukar Nasib Juventus
Juventus pun juga belum pasti finis di empat besar karena Napoli yang berada di posisi kelima hanya terpaut dua poin.
Dengan demikian, Ronaldo harus memimpin rekan-rekannya untuk memenangkan empat laga sisa musim ini di Liga Italia.
Meraih Trofi Kelima di Juventus
Ronaldo berkesempatan untuk merengkuh trofi kelimanya bersama Juventus musim ini.
Momen tersebut akan terjadi pada 19 Mei mendatang saat melawan Atalanta dalam ajang final Coppa Italia yang berlangsung di Stadion Mapei Sassuolo.
Sebelumnya, penyerang 36 tahun itu telah meraih empat trofi dengan Si Nyonya Tua.
Ronaldo telah mempersembahkan dua trofi Liga Italia dan dua trofi Piala Super Italia.
Sebelum pergi dari Juventus, mungkin akan menjadi kado spesial jika Ronaldo sukses menjuarai Coppa Italia.
Menjadi Pencetak Gol Terbanyak di 3 Liga Top Eropa
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Ronaldo saat ini telah mencetak 79 gol di Liga Italia sejak didatangkan Juventus pada 2018 lalu.
Baca Juga: Semakin Tak Bahagia, Cristiano Ronaldo Ingin Tinggalkan Juventus Saja
Sejak saat itu, tidak ada yang berhasil mencetak gol lebih banyak dibandingkan Ronaldo di Liga Italia.
Hanya Ciro Immobile yang berhasil mendekati Ronaldo dengan catatan 70 gol.
Akan tetapi, Ronaldo belum pernah menjadi pencetak gol terbanyak dalam semusim di Liga Italia.
Pada musim 2018-2019, Ronaldo kalah dari Fabio Quagliarella dalam perburuan gelar Capocannoniere.
Semusim selanjutnya, Ronaldo kembali kalah dari Immobile yang mencetak 36 gol dalam semusim.
Baca Juga: Eden Hazard Tak akan Selevel dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi karena 1 Alasan
Namun, Ronaldo berkesempatan menjadi pencetak gol terbanyak musim ini karena sudah mencetak 27 gol sejauh ini.
Mantan penyerang Manchester United lebih unggul dari Romelu Lukaku yang hanya mengoleksi 21 gol.
Jika sukses mengakhiri musim ini sebagai pencetak gol terbanyak, Ronaldo akan mencatatkan rekor pribadi.
Ronaldo akan menjadi pemain pertama yang memperoleh gelar pencetak gol terbanyak di tiga liga top Eropa, yakni Liga Inggris (Manchester United), Liga Spanyol (Real Madrid), dan Liga Italia (Juventus).
Gol ke-100 Juventus
Baca Juga: Kasus Lama Dibuka Lagi, Cristiano Ronaldo Dituntut Rp 1,14 Triliun karena Tuduhan Pemerkosaan
Misi yang satu ini mungki akan menjadi yang paling mudah di antara yang lainnya.
Pasalnya, Ronaldo telah mencetak 99 gol bersama Juventus di semua kompetisi sampai saat ini.
Dengan demikian, Ronaldo hanya tinggal mencetak satu gol lagi untuk Juventus.
Malahan, Ronaldo bisa saja menyamai catatan dua mantan bintang Juventus, yakni Michel Platini (104 gol) dan John Charles (105 gol) pada akhir musim nanti.
Saat ini, Ronaldo berada di urutan ke-13 dalam daftar pencetak gol terbanya sepanjang masa Juventus.
Baca Juga: Jika Andrea Pirlo Dipecat Juventus, Cristiano Ronaldo dalam Bahaya