Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selain karena masalah itu, pembalap berusia 42 tahun tersebut tidak merasa nyaman ketika berpacu menggunakan motornya.
"Saya tidak merasa nyaman saat di atas motor," kata Valentino Rossi, dilansir BolaSport.com dari Motorsport-Total.
"Saya selalu lambat dengan gaya balap saya, itu memunculkan masalah ketika berakselerasi karena saya kesulitan dengan traksi."
"Saya tidak bisa melaju cukup cepat ketika keluar dari sebuah tikungan," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Pengakuan Alex Marquez yang Juga Sempat Diganggu Masalah Arm Pump
Pada sesi tes MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol belum lama ini, Valentino Rossi mencoba berbagai cara untuk mengatasi masalah tersebut.
Bersama kepala krunya yakni David Munoz, pria asal Italia tersebut melakukan berbagai penyesuaian di motornya.
"Kami bekerja intensif dengan David Munoz pada penyesuaian di fork motor tapi juga pada distribusi bobot," kata Valentino Rossi.
Baca Juga: Raih Kemenangan Perdana pada MotoGP 2021, Jack Miller Emosional