Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tuchel pun semakin percaya diri menatap final Liga Champions musim 2020-2021 berkat dua kali menang atas Man City.
"Kemenangan atas Man City memberi kami kepercayaan diri," kata Tuchel seperti dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.
"Akan tetapi, seperti yang saya katakan sebelumnya, hasil melawan Man City tidak akan mengubah hasil final Liga Champions nanti."
"Laga final adalah pertandingan yang unik dan Anda tidak bisa memprediksi apa yang terjadi," tutur Tuchel melanjutkan.
What a performance from @ReeceJames_24!
He's your #MCICHE MOTM! ???? https://t.co/3kr3A9wJXg pic.twitter.com/iHWI5G0jZu
— Chelsea FC (@ChelseaFC) May 9, 2021
Tuchel juga meminta pasukannya untuk bersiap dengan bagus dan menatap final dengan bekal pengetahuan bahwa mereka bisa mengalahkan Man City.
"Anda harus bersiap dengan bagus, kami akan melakukan beberapa perubahan lagi, Man City juga akan melakukan perubahan lagi," ucap Tuchel.
Baca Juga: Karena Satu Hal, AC Milan Putuskan Batal Rekrut Cristiano Ronaldo