Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti diketahui, selama berlaga di Ansan Greeners FC, Asnawi kerap meninggalkan posisi aslinya sebagai bek sayap kanan.
Kim Gil-sik lebih suka bereksperimen dengan memasang Asnawi di gelandang sayap atau bahkan winger.
Hal itu sejatinya tidak sejalan dengan saran dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang meminta Kim Gil-sik untuk banyak memainkan Asnawi di posisi bek sayap.
Akan tetapi, dengan eksperimen itu, Asnawi justru bisa menunjukkan kualitasnya sebagai pemain serba bisa.
Baca Juga: Jon Jones Diabaikan, Bos UFC Konfirmasi Francis Ngannou Akan Diadu dengan Raja KO
Asnawi juga malah tampil semakin ganas di setiap pertandingan Ansan Greeners.
"(Dengan bermain di banyak posisi) akan lebih mudah (untuk saya) mendapatkan klub yang lebih bagus," ujar Asnawi.
"Saya terus beradaptasi di posisi baru. Mesti tahu kapan harus naik, kapan turun. Lalu kapan mesti menggiring bola, kapan mengoper. Hal itu tidak bisa instan," tutur Asnawi.