Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dua mantan pemain, Jamie Carragher dan Gary Neville, turut memberikan pendapatnya soal pemain yang pantas didatangkan oleh Manchester United.
Menurut Gary Neville, tim berjulukan Setan Merah itu harus mendatangkan winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
Namun, eks bek Liverpool, Jamie Carragher, tak sepakat dengan Neville soal pemain incaran Man United.
Menurut Carragher, Manchester United lebih baik mendatangkan seorang striker demi bersaing mendapatkan trofi.
Time to regroup, recharge and be ready to bounce back on Thursday ????#MUFC pic.twitter.com/mCo7c5B0CN
— Manchester United (@ManUtd) May 11, 2021
"Saya pikir saat ini Man United harus mendatangkan seorang penyerang tengah untuk menjadi penantang gelar musim depan," kata Carragher seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.
"Saya sangat menyukai Edinson Cavani, tetapi hal terbesar bagi saya adalah Mason Greenwood, dia seorang superstar."
Baca Juga: Rio Ferdinand Identifikasi Satu Posisi yang Harus Diperkuat Man United