Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Imbang Lawan Levante, Ronald Koeman Beri Sinyal Menyerah

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 12 Mei 2021 | 20:00 WIB
Barcelona bermain imbang 3-3 melawan Levante dalam lanjutan laga pekan ke-36 Liga Spanyol 2020-2021. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

Real Madrid mengumpulkan 75 poin dari 34 pertandingan, sedangkan Atletico kokoh di puncak klasemen LaLiga dengan koleksi 77 poin dari 35 laga.

Baca Juga: Ferdinand Sebut Kehadiran Cavani Untungkan Satu Pemain Man United

Kompetisi Liga Spanyol tinggal menyisakan dua pertandingan lagi dan penentuan juara diprediksi akan ditentukan pada akhir laga musim 2020-2021.

Adapun hasil imbang yang diraih oleh Barcelona membuat Ronald Koeman kecewa.

Ronald Koeman melihat peluang Lionel Messi cs untuk merengkuh gelar Liga Spanyol musim ini telah tertutup.

Pelatih asal Belanda tersebut seolah memberi sinyal bahwa timnya telah menyerah dalam perburuan gelar musim ini.

Baca Juga: Alami Musim Terburuk, Sadio Mane Sampai Kebingungan Cari Penyebabnya

"Pelatih selalu menjadi sasaran pertanyaan," kata Koeman, dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Namun, saya mengerti, setelah babak kedua, akan ada banyak pertanyaan."

"Kami kecewa dan kami bertanya-tanya apa yang terjadi. Kami harus segera beranjak dan bersiap untuk menghadapi musim depan."