Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Clement Lenglet mendapatkan kartu kuning kedua dan harus diusir dari lapangan oleh wasit.
Petaka datang kepada Barcelona enam menit kemudian, tepatnya pada menit ke-89.
Baca Juga: Fantastis, Lionel Messi Ukir Minimal 30 Gol dalam 9 Musim di Liga Spanyol
Santi Mina lagi-lagi menjadi aktor di balik gol kedua Celta Vigo tersebut.
Memanfaatkan bola rebound yang sempat membentur tiang gawang Barcelona, Mina mengecoh kiper Marc-Andre ter Stegen dan membawa Celta Vigo menang dengan skor 2-1.
Dengan kekalahan tersebut, Barcelona resmi keluar dari perebutan gelar Liga Spanyol 2020-2021.
Barcelona terpaut tujuh poin dari Atletico Madrid yang berada di puncak klasemen dengan satu pertandingan tersisa.
Ini adalah kali kedua Barcelona gagal merengkuh trofi Liga Spanyol setelah musim lalu kalah bersaing dengan Real Madrid.