Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Spain Masters 2021 - 8 Wakil Indonesia Jadi Unggulan, Gelar Juara Masuk Bidikan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 17 Mei 2021 | 21:20 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, bertanding pada semifinal Kejuaraan Beregu Asia 2020 di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina, Sabtu (15/2/2020) (BADMINTON INDONESIA)

Bagaimana dengan sektor ganda putra? Indonesia memiliki modal berharga karena memiliki tiga pasangan berstatus unggulan.

Mereka adalah trio Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Satu pasangan yang mungkin bisa menghadirkan ancaman bagi Leo/Daniel dkk adalah pasangan andalan Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Kampiun China Open 2018 menjadi salah satu pemain papan atas yang terjun di Spain Masters 2021 selain pemain andalan tuan rumah, Carolina Marin.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Spain Masters 2021 - Mulai Sabtu Malam di TVRI

Meski begitu, ganda putra Indonesia masih memiliki peluang.

Leo/Daniel telah membuktikan bahwa Astrup/Rasmussen masih bisa dikalahkan dengan kejutan yang mereka buat pada babak pertama Thailand Open II.

Ganda putra akan menjadi sektor yang dipertandingkan lebih dahulu di Spain Masters 2021 bersama ganda putra pada Selasa (18/5/2021).

Sementara itu, rangkaian pertandingan babak pertama dari tiga sektor lainnya akan dihelat pada Rabu (19/5/2021).

Hasil Undian Babak Pertama Spain Masters 2021

Tunggal Putra
------------------
Shesar Hiren Rhustavito [1] vs Ihsan Maulana Mustofa

Chico Aura Dwi Wardoyo vs B. R. Sankeerth (Kanada)

Baca Juga: Demi Target Peringkat, Shesar Hiren Rhustavito Maksimalkan Kesempatan di Turnamen Super 300