Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sayangnya, kompetisi terpaksa dibatalkan akibat pandemi Covid-19.
"Masih belum ada surat pasti dari PSSI dan PT. LIB, sebagai pemain ya harapannya saya ingin segera ada kepastian soal liga tahun ini dan semoga bisa cepat digelar," kata Beckham dikutip dari laman resmi klub.
"Tahun kemarin kita di peringkat pertama, semoga tahun ini juga bisa mengulang itu," imbuh pemilik nomor punggung 7 itu.
Semenjak promosi ke tim senior, Beckham memang termotivasi bisa memberikan kontribusi untuk Persib Bandung.
Baca Juga: PSMS Terima Undangan Turnamen dari Nine Sport, Ada Persija, Persib, dan Persebaya
Ia sebelumnya pernah mengangkat trofi juara di kompetisi Elite Pro Academy PSSI U-16 dan Liga 1 U-19 tahun 2018 lalu.
"Jadi, buat saya, membawa Persib senior juara di Liga 1 sudah menjadi cita-cita. Meskipun kompetisi senior dan junior berbeda, saya tetap ingin bawa tim ini juara biar titel yang saya raih menjadi komplit," harapnya.