Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Bersaing dengan Ducati Pilih Pembalap untuk MotoGP 2022

By Delia Mustikasari - Rabu, 19 Mei 2021 | 12:30 WIB
Valentino Rossi (4 dari kiri) berpose bersama para pembalap akademi VR46 saat berlatih di Sirkuit Misano, Italia, menjelang MotoGP 2020. (TWITTER.COM/VRRIDERSACADEMY)

Tanal Entertainment Sport and Media merupakan perusahaan induk milik Pangeran Abdulaziz bin Abdullah Al Saud dari Arab Saudi.

Sementara itu, Saudi Aramco merupakan perusahaan minyak yang dikuasai pemerintah Arab Saudi dan telah mensponsori ajang balap lain yaitu Formula 1.

Kini, masalah muncul karena Valentino Rossi dan Ducati punya pendapat berbeda soal pembalap yang akan diturunkan tim VR46 pada MotoGP 2022.

Adik tiri Rossi, Luca Marini, yang saat ini memperkuat Sky VR46 Esponsorama menjadi prioritas untuk masuk tim Aramco Racing Team VR46.

Pembalap berjulukan The Doctor ini akan memprioritaskan murid-muridnya dari Akademi VR46 untuk Aramco Racing Team VR46, khususnya untuk mempromosikan Marco Bezzecchi yang saat ini telah menunjukkan potensi luar biasa pada Moto2 ke kelas utama.

Baca Juga: Link Live Streaming Spain Masters 2021 - Shesar vs Ihsan Jadi Laga Pembuka