Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berlaga di Sea Forest Waterway, Mutiara/Melani finis di posisi keempat dengan catatan waktu 7 menit 35,71 detik. Tuan rumah Chiaki Tomita/Ayami Oishi finis tercepat dengan catatan waktu 7 menit 15,84 detik.
Mereka disusul pasangan Vietnam Thi Thao Luong/Thi Hao Dinh (7 menit 17,34 detik) dan Zeinab Norouzi Tazeh Kand/Kimia Zarei dari Iran (7 menit 23,86 detik).
"Jadi, ada tiga kuota di nomor LWX2 yang diperebutkan. Berhubung Iran sudah resmi memastikan tiket Olimpiade, jadi posisi Indonesia naik dan lolos kualifikasi," ucap Budiman.
Selanjutnya, persiapan Mutiara/Melani akan difokuskan di dalam negeri. Mereka akan melanjutkan pemusatan latihan nasional di Pangalengan, Jawa Barat.
Soal rencana try out untuk Mutiara/Melani ke Kejuaraan Rowing U-23 Eropa dibatalkan. Budiman menjelaskan hal ini harus diambil karena PB PODSI harus menjaga kondisi fisik atlet-atletnya sebelum turun pada Olimpiade Tokyo.
"Rasanya terlalu berisiko sebab mereka juga harus menjalani karantina selama 5-6 hari setelah kembali dari luar negeri. Bagi atlet, tidak latihan selama itu tentu akan memengaruhi peforma mereka," tutur Budiman.
Baca Juga: Apa Alasan Sebenarnya Marc Marquez Setia Pilih Honda hingga Sekarang?