Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bagi Arsenal Tak Ada Leo Messi, Leo Messo Pun Jadi

By Rebiyyah Salasah - Jumat, 21 Mei 2021 | 11:00 WIB
Tak bisa mendatangkan Lionel Messi atau Leo Messi dari Barcelona, Arsenal memilih untuk merekrut pemain bernama Leo Messo. (TWITTER.COM/CHRISWHEATLEY_)

Menurut laporan Marca yang dikutip BolaSport.com, Arsenal mengumumkan perekrutan pemain berusia 10 tahun itu pada Kamis (20/5/2021) waktu setempat. 

Leo Messo sebelumnya menghabiskan waktu berlatih dengan tim muda West Ham United, tetapi akan bergabung dengan akademi Arsenal menjelang musim 2021-2022.

Dilahirkan di Kenya, Messo dianggap sebagai salah satu prospek muda cemerlang yang bisa mewakili negaranya.

Baca Juga: Sergio Aguero Datang, Lionel Messi Tak Bakal Hengkang

Meskipun demikian, pada akhirnya Messo juga akan memenuhi syarat untuk bermain untuk Inggris.

Messo telah berfoto dengan jersi Arsenal dan akan mengenakan nomor punggung 9. 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P