Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Bek Anyar Persipura Sudah Tiba di Indonesia, Jebolan Liga Malta
"Kalau kemarin bilang iya, mungkin pemain sekarang yang ada bisa lepas."
"Tapi kan mereka sudah tekan kontrak semua. Kalau masuk Tegar numpuk di gelandang, mubazir," sambung mantan pelatih PSIS Semarang itu kepada BolaSport.com.
Diakui Banur, beberapa waktu lalu, Chief Operating Officer (COO), Darius Sinathrya, sempat menyodorkan nama Tegar Infantrie.
Baca Juga: Ingin Tinggalkan Tottenham Hotspur, Kane Iri Pada Messi dan Ronaldo
"Tempo hari iya, saya pernah ditawari saudara Darius, saya bilang kenapa enggak, waktu itu," ujar pelatih berusia 60 tahun itu.
"Nah setelah itu kan enggak ada kabar lagi, sampai sekarang belum ada kabar ke saya, apakah berlanjut atau gimana," kata Banur.
Sementara itu, RANS Cilegon FC terus menggelar persiapan tim guna menyambut kompetisi Liga 2.
Baca Juga: Eks Pelatih Persija dan Timnas Indonesia Ini Gemilang di Eropa
Skuad RANS Cilegon FC direncanakan menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali selama 10 hari, terhitung sejak 21 Mei 2021.
Ada pun PSSI berencana menggulirkan kompetisi Liga 2 pada 17 Juli mendatang.