Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Atletico Madrid mmang ketiban berkah karena berhasil merekrut El Pistolero pada bursa transfer musim panas lalu secara gratis dari Barcelona.
Luis Suarez berhasil mencetak 21 gol di Liga Spanyol 2020-2021.
Torean 21 gol itu secara praktis memberikan 21 poin buat Atletico Madrid.
Baca Juga: Seperti 2013-2014, Atletico Madrid Juara Gara-gara Transfer Konyol Barcelona
Sumbangan 21 poin itu jelas sangat menentukan bagi keberhasilan Los Rojiblancos menjadi juara mengingat ketatnya persaingan di Liga Spanyol musim ini.
Pasalnya, peringkat 1 hingga 3 klasemen menyelesaikan musim hanya dengan selisih 7 poin.
Kalau tidak ada Suarez dan gol-golnya, boleh jadi Atletico Madrid hanya akan menyudahi kompetisi dengan perolehan 65 poin.
Jangankan menjadi juara, 65 poin bahkan mungkin tidak akan cukup untuk membawa tim sebuah finis di 4 besar klasemen Liga Spanyol musim ini.
Jika memakai klasemen riil saat ini, dengan 65 poin, Atletico Madrid akan finis di peringkat 4 dengan Real Madrid yang menjadi juara.