Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Soal Banyak-banyakan Gelar di BWF Tour, Indonesia Cuma Kalah dari 1 Negara

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 24 Mei 2021 | 13:15 WIB
Pelatih ganda putra nasional Indonesia, Aryono Miranat (tengah), berpose dengan dua pasangan yang dia latih, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (kaos putih) dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani usai menyelesaikan all Indonesian final pada Spain Masters 2021 di H (BADMINTON INDONESIA)

Kesempatan untuk berburu gelar juara di jagat bulu tangkis akan kembali mengalami jeda panjang.

Penundaan berbagai turnamen akibat pandemi Covid-19 membuat rangkaian turnamen BWF Tour mandek hingga awal Agustus.

Sementara itu, turnamen akbar paling dekat adalah Olimpiade Tokyo 2020 pada 24 Juli sampai 2 Agustus mendatang.

Daftar Negara Asal Pemenang Turnamen BWF Tour pada 2021

Pos Negara Gelar Level Turnamen
WTF S1000 S750 S500 S300 S100
1 Denmark 6 1 2 - - 2 1
2 Thailand 5 1 2 - - - 2
3 Indonesia 5 - 1 - - 4 -
4 Taiwan 4 2 2 - - - -
5 Jepang 4 - 4 - - - -
6 Spanyol 3 - 2 - - 1 -
7 Prancis 3 - - - - 2 1
8 Korea 2 1 1 - - - -
9 Malaysia 2 - 1 - - 1 -
10 Inggris 1 - - - - - 1
                 

Baca Juga: Spain Masters 2021 - Rinov/Pitha Tuntaskan Target dengan Gelar Juara

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P