Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Kekuatan Baru Timnas Indonesia Datang Usai Kalah dari Afghanistan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 26 Mei 2021 | 15:00 WIB
Timnas Indonesia di Uni Emirat Arab (UEA) (PSSI)

Arif Satria kembali dipanggil untuk menggantikan bek Ipswich Town, Elkan Baggott, yang menolak datang ke UEA.

Alasan bek berusia 18 tahun itu karena Kota Dubai masuk ke dalam zona merah pandemi Covid-19.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Arif Satria temgah berada dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. 11 Mei 2021.

Nama kedua yang dipanggil Shin Tae-yong adalah gelandang Tira Persikabo, Didik Wahyu.

Tidak ada alasan khusus kenapa pelatih asal Korea Selatan itu kembali memanggil Didik Wahyu.

Baca Juga: Jelang Hadapi Final Liga Champions Perdana, Fernandinho Optimistis Bawa Manchester City Juara

Sebelumnya, Didik Wahyu dan Arif Satria sempat mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Jakarta sebelum ke UEA.

Arif Satria dan Didik Wahyu sudah berangkat dari Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pada Selasa (25/5/2021) sore WIB.

Diprediksi kedua pemain itu sudah tiba di UEA.

Tidak puas dengan pemanggilan dua pemain, Shin Tae-yong kembali meminta satu nama untuk bergabung ke UEA.