Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Walaupun kontraknya baru akan habis pada musim panas 2022, Pochettino dikabarkan akan segera meninggalkan PSG.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Tottenham Hotspur telah mengadakan pembicaraan dengan pelatih berusia 49 tahun itu untuk kembali melatih The Lilywhites.
Menurut Sky Sports, Pochettino tertarik pulang ke London.
Adapun Chairman Tottenham, Daniel Levy, dikabarkan masih memiliki hubungan yang baik dengan Pochettino walaupun memecat sang juru taktik pada November 2019.
Baca Juga: Legenda Sebut Man United Tak Lagi Punya Malu Saat Timnya Kalah
BREAKING: Mauricio Pochettino is in talks with #THFC over a return to the club that would see him leave Paris Saint-Germain after less than six months in charge.
— Sky Sports News (@SkySportsNews) May 27, 2021
Tottenham Hotspur saat ini tengah gencar untuk mencari pelatih baru.
Spurs memutuskan memecat Jose Mourinho pada April 2021 setelah gagal mengeluarkan potensi terbaik dari Harry Kane dkk.
Ryan Mason pun ditunjuk The Lilywhites untuk menjadi pelatih sementara hingga akhir kompetisi 2020-2021.
Baca Juga: Eks Chelsea Dibuat Kesal oleh Bruno Fernandes yang Tidak Efektif di Final Liga Europa
As the 2020-2021 season has come to an end, Mauricio Pochettino spoke to #PSGtv about his first few months as @PSG_English manager, his first successes and his goals for the team's future. ????❤️????https://t.co/b4rRYNQOgR
— Paris Saint-Germain (@PSG_English) May 27, 2021
Jika gagal memulangkan Pochettino, maka Tottenham masih memiliki empat kandidat pelatih untuk mengarungi musim 2021-2022.
Keempat kandidat pelatih Tottenham adalah Erik ten Hag, Roberto Martinez, Ralf Rangnick, dan Graham Potter.