Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sumber yang dekat dengan negosiasi mengatakan kepada ESPN bahwa opsi pertama Messi adalah tetap di Barca dan bahwa dia sadar bahwa itu berarti harus menurunkan gajinya secara signifikan.
Meski demikian, sumber tersebut menegaskan bahwa Messi akan memprioritaskan proyek olahraga daripada proposal keuangan dan Laporta sedang mencari opsi keuangan yang berbeda untuk menciptakan tim yang kompetitif.
Adapun Messi belum menanggapi tawaran diajukan Laporta karena dia menunggu untuk mempelajari lebih lanjut tentang proyek dan rencana klub.
Baca Juga: Paul Pogba Bikin Hidung Kompatriot Lionel Messi Berdarah, Villarreal Bungkam Man United di Babak I
Menurut laporan Sportsmole yang dikutip BolaSport.com, megabintang berusia 33 tahun itu akan menunggu satu hal sebelum memutuskan masa depannya.
Messi akan menandatangani kontrak baru bersama Barcelona setelah partisipasinya bersama Argentina di Copa America.
Peraih enam Ballon d'Or itu kini sedang berlatih dengan tim nasionalnya yang akan menjadi tuan rumah Copa America yang akan dimulai pada 13 Juni mendatang.