Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil FP1 MotoGP Italia 2021 - Bapak Vinales Tercepat, Rossi dan Marquez Akrab di Bawah

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 28 Mei 2021 | 15:49 WIB
Aksi pembalap Yamaha, Maverick Vinales, pada hari kedua MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, 17 April 2021. (YAMAHA MOTOR RACING SRL)

Posisi Zarco dan Bagnaia tergusur pada lima menit terakhir FP1.

Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) merangsek ke peringkat kedua setelah mencetak waktu lap 1 menit 47,3 detik dengan ban medium baru.

Alex Rins dan Joan Mir bergabung ke grup teratas.

Rins mencetak waktu tercepat 1 menit 47,085 detik untuk mengungguli torehan terbaik Vinales, diikuti Mir yang naik ke peringkat tiga dengan 1 menit 47,252 detik.

Rins mempertajam catatan waktunya menjadi 1 menit 46,952 detik dan menjadi pembalap pertama yang menyentuh waktu lap 1 menit 46 detik.

Namun, situasi itu tidak bertahan lama.

Vinales mengungguli catatan waktu Rins untuk menjadi pembalap tercepat pada FP1 dengan waktu lap 1 menit 46,59 detik.

Hasil ini menjadi kado manis bagi Vinales yang baru saja menjadi seorang bapak menyusul kelahiran anak pertamanya, Nina.

Zarco membuat posisi lima besar pada FP1 MotoGP Italia 2021 lebih beragam dengan hadirnya pembalap dari tiga pabrikan yang berbeda.

Baca Juga: MotoGP Italia 2021 - Quartararo Ingin Putus Tren Kemenangan Ducati di Mugello