Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adik Valentino Rossi Minta Marc Marquez Belajar dari 2 Pembalap Ini Usai Bertikai Dengan Maverick Vinales

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 30 Mei 2021 | 18:40 WIB
Marc Marquez (kiri) terus membuntuti Maverick Vinales (kanan) pada kualifikasi MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, Italia, 29 Mei 2021. (TWITTER.COM/BIKESPORTNEWS)

MOTOGP.COM
Pembalap Sky VR46 Esponsorama Racing, Luca Marini, pada seri balap MotoGP Doha2021 di Sirkuit Losail.

Luca Marini merasa tidak ada aturan yang tertulis tentang masalah mengganggu atau membuntuti pembalap di depannya.

Meski begitu, pembalap Italia itu menekankan bahwa Marquez sebaiknya belajar dari Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia dalam melakukan manuver di dalam lintasan.

"Tidak ada aturan untuk insiden ini, jadi bisa dilakukan. Jika Anda ingin melakukannya, Anda bisa melakukannya," ujar Marini.

"Saya tidak tahu apakah itu benar atau salah. Saya lebih fokus kepada diri saya sendiri dan mencoba untuk meningkatkan diri."

"Jika Anda ingin melakukan yang terbaik, Anda harus melakukannya seperti yang dilakukan Fabio Quartararo atau Francesco Bagnaia," kata dia menegaskan.

Baca Juga: MotoGP Italia 2021 - Rossi Juga Sempat Ikut-ikutan Marquez Buntuti Vinales

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P