Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Bakal Cetak Gol Lagi ke Gawang Timnas Indonesia, Ini Kata Penginjak Kaki Evan Dimas

By Metta Rahma Melati - Senin, 31 Mei 2021 | 15:45 WIB
Bek sayap kanan timnas U-22 Indonesia, Asnawi Mangku Alam, mencoba melewati bek sayap Vietnam, Doang Van Hau, pada laga final SEA Games 2019. (PSSI.ORG)

Doan Van Hau terpilih oleh pelatih Park Hang-seo untuk skuad Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Skuad Vietnam saat ini telah berada di UEA dan menjalani pemusatan latihan sebagai persiapan.

Doan Van Hau pun telah pulih dari cedera dan berlatih secara normal dengan rekan setimnya.

Pemain 22 tahun itu adalah andalan pelatih Park Hang-seo di setiap turnamen sejak pelatih asal Korea Selatan itu menangani Vietnam pada akhir 2017.

Baca Juga: Bukan Cuma Rizky Billar, PSMS Medan Juga Diminati Orang Luar Negeri

Doan Van Hau bersama Vietnam meraih medali perak Piala Asia U-23 2018, Piala AFF, dan medali emas SEA Games 2019.

Pada final SEA Games 2019, Doan Van Hau terlibat insiden dengan Evan Dimas.

Ia menginjak kaki Evan Dimas hingga mendapatkan cedera.

Pada pertandingan final SEA Games 2019, Doan Van Hau juga mencetak dua gol untuk membanti Vietnam mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0.