Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah De Bruyne terancam absen karena mesti menjalani perawatan, pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez, memberikan komentarnya terkait hal tersebut.
Menurut Roberto Martinez, apa yang dilakukan Ruediger dalam insiden itu sembrono dan harus dihukum kartu merah, bukan kuning.
"Bagi saya, Ruediger sangat-sangat beruntung. Saat Anda melihat tayangan ulangnya, tidak ada benturan kepala," kata Roberto Martinez seperti dikutip BolaSport.com dari Football365.
Baca Juga: Miliki Hubungan Baik, Gelandang Barcelona Ingin Ronald Koeman Bertahan
"Dia benar-benar menaruh bahunya di sana untuk menghentikan Kevin. Dia tampak gegar otak dan kita akan melihat keadaannya."
"Tapi itu menyisakan rasa getir, karena Ruediger memegangi kepalanya, dan itu menunjukkan bahwa dia menyembunyikan sesuatu."
"Bagi saya, itu adalah paksaan yang berlebihan dan sembrono, dan itu seharusnya menjadi kartu merah."
"Kevin bukanlah pemain yang tumbang tanpa alasan. Anda bisa melihat rasa sakitnya dan itu adalah mata yang bengkak," ucap pelatih berusia 47 tahun itu menambahkan.