Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terkait hal itu, Ichsan sendiri menyatakan mendukung apapun format Liga 1 2021 asalkan kompetisi bisa berjalan di masa pandemi.
Dia tak menampik kompetisi akan terasa cukup hambar lantaran setiap tim tidak bisa menjalani laga kandang dan tandang.
Meski begitu, ia yakin bakal ada sisi positif dari penerapan format series di Liga 1 nanti.
“Ya, menurut Ichsan (format series) tentunya sudah dipikirkan secara matang untuk kebaikan kita semua,” kata Ichsan.
“Memang akan terasa jenuh ya, soalnya beda sama home and away yang kita bisa merasakan suasana baru setiap pertandingannya. Tapi untung saja setiap series berakhir nanti ada libur dulu,” imbuhnya.