Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Main Kotor Lawan Vietnam, Shin Tae-yong: Bukan Instruksi Saya, Murni Keinginan Pemain

By Bagas Reza Murti - Selasa, 8 Juni 2021 | 14:05 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tampil dalam konferensi pers pra-pertandingan kontra Thailand di Dubai, UEA. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong mengaku tak menginstruksikan para pemainnya bermain keras saat melawan Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022, Senin (7/6/2021).

Timnas Indonesia mesti rela dihajar Vietnam 0-4 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia grup G, di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab pada Senin malam WIB.

Di babak pertama pasukan Garuda mampu menahan imbang The Golden Star dengan skor 0-0.

Namun petaka datang di babak kedua karena mereka kebobolan 4 gol dari Vietnam yang dicetak oleh Nguyen Tien Linh (51'), Nguyen Quang Hai (62'), Nguyen Cong Phuong (67'), dan Vu Van Thanh (74').

Pada laga ini, permainan keras timnas Indonesia banyak disoroti terutama oleh media-media Vietnam.

Baca Juga: Pratama Arhan Langsung Temui Gelandang Vietnam di Lorong Stadion Usai Menghajarnya hingga Gagal Lanjutkan Laga

Salah satu media Vietnam, TheThao247 bahkan menggambarkan Indonesia seperti bermain tinju di babak pertama.

Satu insiden yang cukup menyita perhatian adalah pelanggaran yang menimpa Nguyen Tuan Anh pada menit ke-23.

Gelandang bernomor punggung 11 itu dihantam dengan tekel keras oleh bek kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan.