Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Main Kotor Lawan Vietnam, Shin Tae-yong: Bukan Instruksi Saya, Murni Keinginan Pemain

By Bagas Reza Murti - Selasa, 8 Juni 2021 | 14:05 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong tampil dalam konferensi pers pra-pertandingan kontra Thailand di Dubai, UEA. (PSSI.ORG)

Tekel Arhan membuat Tuan Anh jatuh terkapar dalam situasi perebutan bola.

Atas tekel itu, Tuan Anh tak bisa melanjutkan laga karena mengalami cedera.

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo membenarkan jika Indonesia bermain keras dalam laga ini.

"Benar jika Indonesia punya tendensi untuk membuat pelanggaran," ujar Park Hang-seo dikutip BolaSport.com dari TheThao247.

Baca Juga: Kemenangan Vietnam atas Timnas Indonesia Dibayar Mahal dengan Cedera 2 Pemain dan Hilangnya Satu Pilar

NEXT SPORTS VIETNAM
Bek kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan langsung menemui gelandang Vietnam, Nguyen Tuan Anh di lorong Stadion Al Maktoum, Dubai setelah melakukan tekel keras hingga menyebabkannya cedera.

"Tetapi saya tak mau berkomentar lebih jauh. Sama halnya berkomentar untuk wasit, Ini hal biasa dalam sepak bola," tambahnya.

Permainan keras yang diperagakan Indonesia membuat 5 pemain terkena kartu kuning dari wasit Ahmad Alali.

Lima pemain yang dimaksud yakni Arif Satria (menit ke-15), Rachmat Irianto (18'), Nadeo Argawinata (51'), Pratama Arhan (60'), dan Egy Maulana Vikri (90+2').