Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sambut Euro 2020, Valentino Rossi Tak Sabar Lihat Italia Berjaya

By Muhamad Husein - Sabtu, 12 Juni 2021 | 12:45 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, setelah selesai kualifikasi MotoGP Qatar 2021 di Sirkuit Losail, Sabtu (28/3/2021). (TWITTER.COM/SEPANGRACING)

"Kami memiliki tim yang bagus, Mancini melakukan pekerjaan dengan baik," kata Rossi, dikutip BolaSport.com dari motosprit.corrieredellosport.it. 

"Kami dalam kondisi bagus, kami bisa melakukannya dengan baik," sambung Rossi. 

Selain momen melihat Italia berjaya, pembalap dengan bernomor 46 itu juga merindukan nobar atau nonton bareng bersama para kolega. 

Menurut dia, menonton timnas Italia adalah perasaan yang luar biasa karena selain mendukung tim kesukaan juga bisa mencera tim lain.

Baca Juga: Saran Rendah Hati dari Raja WorldSBK Jonathan Rea untuk Valentino Rossi

"Saya senang Piala Eropa dimulai, Piala Dunia lebih bagus, tapi saya juga suka Piala Eropa," ujar Rossi.

"Selalu ada waktu bersama teman-teman menonton Italia untuk mencerca tim lain," ucap Rossi.

Dukungan Rossi lalu bagai doa yang membuka kemenangan timnas Italia di laga pembuka Grup A Euro 2020 yang bertanding di Stadion Olimpico, Sabtu (12/6/2021) WIB.

Timnas Italia berhasil memetik kemenangan atas timnas Turki dengan skor telak 3-0 yang pastinya membuat Rossi bahagia.

Baca Juga: Valentino Rossi, Pensiun dari MotoGP Tidak Selamanya Buruk