Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Belgia Vs Rusia, Menanti Kemenangan Perdana Utusan Vladimir Putin

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 12 Juni 2021 | 14:30 WIB
Laga Belgia vs Rusia dalam ajang EURO 2020 akan menjadi penantian kemenangan perdana tim utusan Vladimir Putin selama sejarah pertemuan kedua negara. (TWITTER.COM/BOOKIE_BLITZ)

Negara yang dipimpin Presiden Vladimir Putin itu sebenarnya juga berada satu grup kualifikasi EURO 2020 dengan Belgia.

Namun, dalam dua pertemuan, Rusia selalu kalah dengan masing-masing skor 1-3 dan 1-4.

Baca Juga: Prediksi Line-up Belgia Vs Rusia - Tugas Eden Hazard Digantikan Si Adik di Laga Ulangan Kualifikasi

Dari jumlah gol, Rusia kalah jauh dari Belgia karena hanya mamu mencetak 7 gol dan kebobolan 16 gol.

Laga di Saint Petersburg Stadium nanti bisa menjadi peluang bagi Artem Dzyuba cs untuk memetik kemenangan perdana mereka.

TWITTER.COM/FPLGOT7
Selebrasi striker timnas Rusia, Artem Dzyuba.

Namun, tugas tersebut tentunya tidak akan mudah bagi Rusia mengingat Belgia dihuni oleh jajaran pemain elit kelas dunia.

Ada nama-nama seperti Thibaut Courtois, Romelu Lukaku, Jan Vertonghen, Thorgan Hazard, Youri Tielemans, dan Dries Mertens.

Rusia sebenarnya agak sedikit beruntung karena maestro lini tengah Belgia, Kevin De Bruyne, absen akibat cedera retak tulang hidung.

Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Hari Ini - Pengekor Italia dan Laga Para Kuda Hitam

Akan tetapi, tim asuhan Roberto Martinez tersebut tetap menjadi ancaman nyata bagi Rusia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P