Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekor EURO 2020 - Spanyol Tembus Penguasaan Bola 85 Persen, Torehan Tertinggi di Euro

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 15 Juni 2021 | 12:00 WIB
Timnas Spanyol hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan timnas Swedia pada laga perdana Grup E Euro 2020. (TWITTER.COM/STATMANDAVE)

Baca Juga: Kylian Mbappe bisa Gantikan Ronaldo Sebagai Bintang Tapi Tak Bisa Gantikan Messi

Dilansir BolaSport.com dari Opta Jose, jumlah penguasaan bola dari Spanyol itu menjadi yang tertinggi dalam satu pertandingan final Kejuaraan Eropa.

Spanyol menjadi tim pertama yang berhasil menorehkan penguasaan bola sebesar itu di gelaran Euro.

TWITTER.COM/BEINSPORTSUSA
Gelandang timnas Spanyol, Pedri, beraksi dalam laga Grup E EURO 2020 kontra timnas Swedia di Stadion La Cartuja, Senin (14/6/2021).

Dan catatan itu adalah yang terbesar sejak Opta mulai melakukan pengumpulan data pada 1980.

Hebatnya, catatan penguasaan bola tertinggi yang diraih Spanyol juga pernah terukir dalam gelaran Piala Dunia 2018 kala bersua Rusia.

Waktu itu, La Furia Roja berhasil menguasai posseion ball sebesar 79 persen, pencapaian tertinggi kedua mereka setidaknya sejak 1966.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P