Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejar Target Promosi ke Liga 1, AHHA PS Pati FC Bicara Kenyamanan Pemain

By Abdul Rohman - Rabu, 16 Juni 2021 | 11:30 WIB
Manajer AHHA PS Pati FC, Doni Setiabudi, sedang memberikan sambutan dalam jumpa persnya dengan awak media di Jakarta, 14 Juni 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Baca Juga: Deretan Lawan Tersulit Markis Kido Sepanjang Karier Bulu Tangkis

"Belum ada tim lama seperti Sriwijaya," sambung Doni Setiabudi.

Meski begitu, Doni Setiabudi tetap yakin, dengan kerja keras, tiket promosi ke Liga 1 dapat dikantongi AHHA PS Pati FC.

Seperti musim lalu, ada tiga tiket promosi ke Liga 1 yang akan diperebutkan klub Liga 2.

Baca Juga: Jadwal EURO 2020 Hari ini - Turki Cari Pelampiasan, Italia Jaga Rekor Tak Terkalahkan

"Tapi artinya saya selalu berpikir positif apapun bisa terjadi, yang paling penting kami tekankan kepada pemain dan pelatih harus fokus, tugas kita kerja keras dan fokus," ujar Doni Setiabudi.

"Saya akan tambah dengan misalkan dalam artian sesi latihan, nutrisi, semuanya."

"Mes pun saya pindahkan, dari mes biasa saya pindahkan ke hotel pak Safin (Saiful Arifin)," sambung Doni Setiabudi.

Demi fokus mengejar ambisi itu, Doni Setiabudi tak lupa memperhatikan kenyamanan yang diterima pemain.

Baca Juga: Bedah 11 Gol Cristiano Ronaldo di Euro, Monster Berkepala Mengerikan

"Kenyamanan pemain akan kami lakukan, tujuannya supaya mereka benar-benar fokus," ujar Doni Setiabudi kepada awak media.