Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Boleh Kalah 1.000 Gol di Laga Terakhir, Belanda Tetap Juara Grup C

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 18 Juni 2021 | 08:15 WIB
Penyerang timnas Belanda, Memphis Depay, merayakan gol ke gawang timnas Austria dalam laga Grup C EURO 2020 di Stadion Johan Cruijff ArenA, Kamis (17/6/2021). (TWITTER.COM/ONSORANJE)

Gli Azzurri bisa disalip Wales apabila Gareth Bale dkk. bisa meraih kemenangan di laga terakhir.

Belgia di Grup B juga masih bisa disusul oleh Finlandia, lawan mereka pada pertandingan terakhir, Senin (21/6/2021).

Timnas Finlandia kini memiliki 3 poin, defisit 3 dari timnas Belgia yang punya 6 poin.

Jika mampu mengalahkan Belgia, Finlandia akan punya keunggulan head-to-head atas Romelu Lukaku cs.

Belgia jadi minimal harus mengamankan hasil imbang untuk memastikan diri menjadi juara grup.

Baca Juga: Hasil Lengkap EURO 2020 - Cetak Gol Mulu, Bek Belanda Rasa Striker, Rekor Gol Tercepat Nomor 2 Bikin Kaget

Penentuan juara grup di Grup B boleh jadi makin rumit kalau Finlandia menang dan Rusia juga mengalahkan Denmark di laga terakhir.

Artinya, Belgia-Finlandia-Rusia akan menyelesaikan fase grup dengan sama-sama memiliki 6 poin.

Kalau hal itu terjadi, selisih gol dan jumlah gol yang dicetak akan krusial dalam penentuan siapa yang menempati peringkat lebih tinggi.

Belgia untuk sementara masih di atas angin dengan selisih gol +4 dan catatan telah mencetak 5 gol sementara Rusia -2 dan Finlandia punya selisih gol 0 dengan masing-masing baru berhasil membukukan 1 gol.