Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan harapan itu, Rossi memberikan prediksi bisa merebut hasil bagus saat balapan nanti.
Meski begitu, pembalap asal Italia itu menekankan hasil bagus yang dicapai bukan untuk podium.
"Ini sedikit lebih awal, tetapi saya merasa cukup optimistis, bahkan jika tidak berjuang dengan hal yang saya inginkan, podium," ujar Rossi.
"Seperti biasa, semua orang akan sangat kuat dan saya akan mengatakan bahwa saya sejalan dengan grup kedua."
Baca Juga: Peran Penting Valentino Rossi Jika Jadi Pembalap Ducati pada MotoGP 2022
"Masih ada beberapa pekerjaan yang harus kami lakukan, kami harus memilih ban, tapi kami tidak dalam kondisi yang buruk," ucap Rossi lagi.
Hambatan dalam mendapatkan hasil bagus diakui Rossi bisa gugur jika cuaca hujan mulai membasahi lintasan.
Sehingga dia masih kurang tahu apakah targetnya akan meleset meski perasaan dengan motor balap YZR-M1 di trek basah sudah bagus.
"Aspal bekerja dengan baik dengan air, dan saya sudah melakukan beberapa putaran untuk merasakan sensasinya, yang mana bagus," tutur Rossi.
"Sulit bagi saya sekarang untuk mengatakan potensi apa yang bisa didapatkan dalam kondisi seperti itu."
Baca Juga: Johann Zarco Sebut Valentino Rossi Bakal Memelesat Jika Gabung Ducati