Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wacana Liga Belanda Sertakan Tim Indonesia Tuai Perdebatan, Bali United dan Jong Indonesia Jadi Opsi

By Bagas Reza Murti - Minggu, 27 Juni 2021 | 11:30 WIB
Pemain Sparta Rotterdam, Royston Drenthe, berpose bersama trofi periodetitel pertama Eerste Divisie (ardhianto)

"Bali United bisa bermain di Eerste Divisie," tambahnya.

Kini ide gila itu diamini oleh seorang pakar pemasaran olahraga, Chris Woerts.

Wacana ini didiskusikan dalam acara TV Voetbal Inside yang tayang di saluran RTL 7.

Menurut Woerts, tim muda Indonesia bisa berkompetisi di Erste Divisie.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung EURO 2020 - Saksikan Belanda di Mola TV Akses BolaSport.com, Belgia Vs Portugal LIVE RCTI

"Salah satu ide yang berkembang di Eredivise dan Eerste Divisie adalah mengajak tim dari negara besar dalam hal jumlah penduduk, yakni Indonesia," tutur Woerts seperti dilansir BolaSport.com dari Voetbalzone.

"Jadi, ajak Jong Indonesie (tim muda Indonesia) masuk ke Keuken Kampioen (Eerste Divisie) dan akan ada setidaknya 270 juta orang yang menonton pertandingan itu," Woerts melanjutkan.

Berdasarkan pernyataan Woertz, maka kemungkinan ia menginginkan timnas Indonesia kelompok usia untuk berkompetisi di Eerste Divisie.