Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Wali Kota Solo 2021: Arema FC Buta Kekuatan Persib Bandung

By Ibnu Shiddiq NF - Minggu, 27 Juni 2021 | 16:45 WIB
Pertandingan Arema FC vs Persib pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (8/3/2020). (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

Persib tetap bakal mengandalkan dua pemain asing mereka di lini depan, yakni Geoffrey Castlillion dan Wander Luiz.

Persib hanya mengalami perubahan di lini tengah dengan hadirnya Mohammed Bassim Rashid.

Hanya saja, pemain anyar tersebut belum diketahui bisa merapat atau tidak saat melawan Arema FC.

Baca Juga: Tiga Gelandang Bertahan Bali United Sudah Cukup Tangguh

Eduardo Almeida sendiri enggan terlalu pusing soal peta kekuatan lawannya dan fokus mempersiapkan Arema FC sebaik mungkin.

Baginya, pelaksanaan Piala Wali Kota Solo 2021 hanya sebagai ajang untuk membentuk kerangka terbaik untuk Liga 1 nanti.

"Yang jelas keikutsertaan Arema di Piala Wali Kota Solo menjadi proses yang bagus sekali. Namun, sekali lagi besok ini adalah untuk persiapan liga," ujar Almeida.

"Saya tidak tahu Persib memainkan pemain siapa saja. Saya lebih fokus pada persiapan tim Arema Sendiri. Tidak terlalu berlebihan Persib mau apa," katanya.

Pelatih asal Portugal itu juga mengungkapkan sosok dua pemain yang ditinggal di Malang.