Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Untuk kuota pemain Asia JDT sudah terisi oleh pemain asal Australia, Shane Lowry.
Diketahui Shane Lowry merupakan pemain eks Leeds United, Aston Villa dan Birmingham City.
Saat ini dia selalu menjadi pilihan utama sang pelatih di sektor belakang JDT
Untuk itu, JDT dipastikan bukan klub yang akan dituju oleh Marc Klok selanjutnya.
Baca Juga: Piala Wali Kota Solo 2021 Batal, Striker Bali United Singgung Negara Lain Sudah Hadirkan Penonton
Sebelumnya Marc Klok telah mengunggah sebuah foto dengan latar pantai dan juga langit berwarna biru.
Pada langit biru tersebut disematkan tulisan "my new club" atau klub baru saya.
Belum jelas maksudnya apakah ke langit biru atau ke pantainya.
Namun jika maksudnya ke langit biru maka kemungkinan besar antara Persib Bandung atau Arema FC.