Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gol tersebut merupakan salah satu gol yang fantastis karena disebut-sebut mirip dengan gol Diego Maradona.
Ketika itu Joaquim Maria Puyal mengatakan "Encara Messi" atau berarti 'bola masih di kaki Messi', selama berulang-ulang hingga mencetak gol.
Dikutip BolaSport.com dari salah satu media Argentina, pagina12, bahkan Joaquim mengucapkan 'encara Messi' sebanyak 22 kali karena saking banyaknya Messi melewati pemain.
Hal ini yang membuat Lucas Rodriguez mempopulerkan ucapan 'Encara Messi' dalam salah satu kontennya.
The last time we beat Getafe 5 - 2 at Camp Nou was in 2007, in that game Messi scored this incredible "ankara" goal ???? pic.twitter.com/H2rLpuDiEg
— ????dgStar|• (@DG_Migueroz) April 22, 2021
Lucas sendiri mengakui julukan Ankara lahir begitu saja dan tak ada artinya.
"Saya pikir lucu ketika menyebut nama Messi 'Ankara' dan penonton menyukainya," ujar Lucas.
"Saya malu menceritakannya, tidak ada guyonan, itu benar-benar tak ada artinya," imbuhnya.
Gara-gara julukan Ankara Messi ini trending di sosial media, akun sosial media kota Ankara, ibu kota Turki turut berkomentar.