Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

EURO 2020 - Kemenangan Atas Denmark Bukti Inggris Telah Berkembang Pasca-Piala Dunia 2018

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 9 Juli 2021 | 05:45 WIB
Striker timnas Inggris, Harry Kane, merayakan gol ke gawang timnas Denmark dalam laga semifinal EURO 2020 di Stadion Wembley, Rabu (7/7/2021). (TWITTER.COM/EURO2020)

Trippier percaya bahwa pelajaran dari Piala Dunia 2018 membantu Inggris melewati perlawanan Denmark.

Baca Juga: EURO 2020 - Eks Gelandang Liverpool Soroti Perbedaan Mencolok Performa Jorginho di Chelsea dan Italia

Kemenangan atas Denmark juga menjadi bukti bahwa The Three Lions telah mengalami perkembangan setelah Piala Dunia 2018.

"Kami telah belajar banyak selama bertahun-tahun," kata Trippier, dikutip BolaSport.com dari PA Sport.

TWITTER.COM/MIRRORFOOTBALL
Momen duel antara Luka Modric (kiri) dengan Harry Kane dalam laga timnas Inggris melawan timnas Kroasia di Piala Dunia 2018.

"Dengan pengalaman yang kami miliki, kami telah memainkan dua adu penalti sejak di Rusia, kami juga memainkan laga lewat perpanjangan waktu."

"Melewati momen melawan Kroasia adalah sebuah pembelajaran."

"Kami memiliki tim yang berpengalaman dan para pemain muda, laga itu adalah salah satu pertandingan di mana Anda tetap bersatu, tidak menyerah, dan kami menunjukkan kebersamaan yang hebat sebagai sebuah tim dan pemain pengganti turut berperan."

Baca Juga: EURO 2020 - Gareth Southgate Disebut Lebih Cakap Memimpin ketimbang PM Inggris

"Kami telah menempuh perjalanan panjang sejak semifinal di Rusia. Kami memiliki begitu banyak pemain bagus sekarang, pemain yang berbeda dari sebelumnya."

"Hal ini menjadi sebuah tanda perkembangan dan saya pikir kami telah membuat langkah besar sejak Piala Dunia."

"Seperti yang Anda lihat dari awal turnamen hingga sekarang, kami memberikan segalanya, kami tidak berhenti, kami tidak panik, kami tenang," ujar Trippier melanjutkan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P