Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak I - Laga Brutal, Celana Neymar Robek, Argentina Ungguli Brasil

By Ade Jayadireja - Minggu, 11 Juli 2021 | 07:46 WIB
Winger Argentina, Angel Di Maria, melakukan selebrasi usai membobol gawnag Brasil pada final Copa America 2021. (TWITTER.COM/OPTAJOAO)

Dia cuek saja dan melanjutkan pertandingan dengan celana compang-camping.

TWITTER.COM/DOCTORT_RM
Celana Neymar robek saat mentas pada final Copa America 2021 kontra Argentina.

Di tengah kerasnya permainan, Argentina berhasil membuka keunggulan lebih dulu berkat aksi Angel Di Maria pada menit ke-21.

Bintang Paris Saint-Germain itu mengukir gol indah dengan tendangan lob yang membuat bola melewati kepala kiper Ederson Moraes.

Gol dari Di Maria membuat semangat pasukan Brasil terlecut.

Pada menit ke-25, tim tuan rumah menciptakan peluang lewat tendangan mendatar Casemiro dari luar kotak penalti.

Bola hasil sepakan Casemiro gagal menembus gawang Argentina karena penyelamatan gemilang kiper Emiliano Martinez.

Eksekusi tendangan bebas Neymar pada menit ke-34 juga tak membuahkan hasil usai membentur pagar hidup.

Memasuki menit ke-42, giliran Everton yang gagal bikin gol untuk Brasil setelah upayanya diblok bek Argentina.

Tak ada gol tambahan hingga babak pertama selesai.