Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
The Three Lions masih bisa bernapas lega karena Jordan Pickford bisa menepis bola menjauh sebelum melewati garis gawang.
Gol yang ditunggu-tunggu Italia datang pada menit ke-66 lewat gol Leonardo Bonucci.
Berawal dari tandukan Marco Verratti yang ditepis Pickford, bola muntah disambar Bonucci dengan sepakan kaki kiri di mulut gawang Inggris.
???????????????????????????????????????? EURO 2020 final...
???? Who's scoring next?#EURO2020
— UEFA EURO 2020 (@EURO2020) July 11, 2021
Skor imbang 1-1 memaksa kedua tim harus melanjutkan laga lewat babak perpanjangan waktu.
Sebelumnya, kedua tim sama-sama mengarungi laga semifinal yang melelahkan sebelum memastikan tempat pada partai pamungkas EURO 2020.
Italia menaklukkan Spanyol 4-2 pada babak adu penalti dalam semifinal pada Rabu (7/7/2021) setelah bermain imbang 1-1 dalam waktu normal dan perpanjangan waktu.
Sehari kemudian, Inggris melewati babak perpanjangan waktu sebelum menundukkan timnas Denmark 2-1.
Skor 1-1 bertahan hingga 15 menit babak pertama perpanjangan waktu.
Tendangan bebas kaki kiri Federico Bernadeschi sempat menghidupkan asa Italia pada menit ke-105 untuk membalikkan keadaan.
Akan tetapi, bola yang mengarah ke sisi kiri gawang Jordan Pickford masih bisa diamankan kiper berusia 27 tahun itu.