Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski timnas Inggris gagal menjadi kampiun Piala Eropa, pelatih The Three Lions, Gareth Southgate, dipercaya akan tetap mendapat penghargaan dari Kerajaan Inggris.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror, penghargaan yang bakal didapat Southgate adalah gelar ksatria baru.
Saat ini Southgate telah memiliki gelar ksatria berupa OBE atau Order of the British Empire.
Baca Juga: PT LIB Adakan Donasi Berupa Lelang Berbagai Jersey Klub Liga 1 2020 Bertanda Tangan Pemain
Apabila dia menerima gelar ksatria lainnya dari Kerajaan Inggris, maka juru taktik berusia 50 tahun itu bakal memiliki gelar 'Sir' di depan namanya kelak.
Southgate sendiri dipercaya akan menerima gelar ksatria baru karena dianggap telah berhasil membawa hasil bagus selama menjabat sebagai pelatih timnas Inggris.
Baca Juga: Inggris Kalah di Final EURO 2020, Jose Mourinho: Di Mana Luke Shaw?
Prestasinya di Piala Dunia 2018, mengantarkan timnas Inggris ke semifinal, serta yang terbaru di EURO 2020, mencapai partai puncak, adalah beberapa hal yang diyakini membuat Southgate punya nilai bagus di mata Kerajaan Inggris.
Tak hanya itu, Southgate juga punya nilai plus tersendiri untuk mendapat gelar ksatria baru lantaran dianggap bijaksana dan penuh pertimbangan tentang masalah-masalah yang penting baginya dan para pemainnya, seperti berlutut sebelum pertandingan guna mendukung gerakan Black Lives Matter.