Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ansan Greeners vs Gyeongnam FC, Sosok Ini 'Kalahkan' Asnawi Mangkualam

By Alif Mardiansyah - Selasa, 13 Juli 2021 | 19:10 WIB
Asnawi Mangkualam turut tampil bersama Ansan Greeners saat menang 3-1 atas Gyeongnam FC dalam laga pekan ke-20 K-League 2 di Stadion Ansan Wa, Senin (12/7/2021). (TWITTER.COM/KLEAGUE)

"Tiba-tiba saya teringat hal tersebut dan langsung mencobanya."

"Dia melakukannya lebih baik ketimbang perkiraan saya," ujar Kim Gil-sik.

"Ini adalah kali pertama saya memainkannya (Asnawi) sebagai gelandang bertahan."

Baca Juga: Komentar Asnawi Mangkualam Seusai Ansan Greeners Menang Besar

"Saya pikir Asnawi juga telah menunjukkan penampilan bagus saat menyerang," tambah Kim.

Walaupun tampil gemilang dan mendapatkan pujian pelatih, namun Asnawi Mangkualam tidak terpilih menjadi man of the match dalam laga Ansan Greeners versus Gyeongnam FC.

Berdasarkan unggahan Instagram Ansan Greeners (13/7/2021), pemain terbaik dalam pertandingan pekan ke-20 K-League 2 2021 tersebut jatuh kepada kapten Ansan Greeners, Kim Ryun-do.

Baca Juga: Asnawi Mangkualam Mendapatkan Pujian dari Pemain Ansan Greeners

Selain Asnawi Mangkualam, Kim Ryun-do memang menjadi salah satu pemain yang tampil cukup gemilang pada duel Ansan Greeners kontra Gyeongnam FC.

Pasalnya, Kim berhasil mampu menggetarkan jala gawang Gyeongnam FC pada menit ke-38 dan sekaligus menjadi pembuka gol kemenangan Ansan Greeners.

Penyerang berusia 30 tahun tersebut pun juga dipercayakan oleh Kim Gill-sik untuk bermain penuh.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P