Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jalur yang dilalui Oliveira tidak mulus meski digadang-gadang sebagai bintang baru kala direkrut UFC dengan rekor 12-0 pada 2010.
Setelah bergabung dengan UFC, Oliveira mengalami pasang surut karier dengan menelan kekalahan di antara kemenangan.
Oliveira merebut gelar juara kelas ringan UFC pada pertengahan Mei lalu dengan rekor pertandingan 19-8-1NC di UFC.
Keberhasilan petarung berjuluk berjuluk Do Bronx untuk bangkit dari tren negatif hingga akhirnya menjadi juara berbuah hormat Poirier.
Baca Juga: Tindakan Khabib Nurmagomedov Jika Sahabatnya Ditumbangkan Pewarisnya
"Dia bukan sekadar petarung di divisi ini yang kebetulan memiliki gelar," kata Poirier, dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.
"Dia seorang pria yang berkali-kali bangkit setiap kali kalah, berjuang melalui kesulitan di dua divisi berbeda dan berada di UFC selama satu dekade."
"Dia bukan hanya seorang pria dengan gelar. Dia mendapatkan setiap ons emas yang dia miliki di sabuknya dengan pantas."
"Saya hanya memiliki respek terhadap orang-orang seperti dia," katanya menambahkan.
Baca Juga: Cerita Mike Tyson yang Pernah Dihajar Musuhnya dalam Laga Amatir