Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meledak di EURO 2020, Federico Chiesa Ditawar Bayern Muenchen dan Chelsea sampai 1,7 Triliun!

By Beri Bagja - Kamis, 15 Juli 2021 | 23:15 WIB
Pemain timnas Italia, Federico Chiesa, diganjar man of the match usai laga kontra Wales pada fase grup EURO 2020. (TWITTER.COM/IDEXTRATIME)

Chelsea tak mau kalah.

Sang juara bertahan Liga Champions disebut menyiapkan dana lebih edan mencapai 100 juta euro atau setara 1,7 triliun rupiah!

Angka itu berarti peningkatan harga sampai 67 persen dari taksiran nilai pasar Chiesa sebelum Euro 2020.

TWITTER.COM/JUVENTUSFC
Penyerang Juventus, Federico Chiesa, melepaskan tembakan dalam laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Porto di Estadio Do Dragao, Rabu (17/2/2021).

Menurut data Transfermarkt, pemain kelahiran Genoa yang dibesarkan Fiorentina ini sebelumnya berharga 60 juta euro.

Kucuran uang yang sulit ditolak siapa pun di tengah kondisi finansial compang-camping akibat pandemi.

Baca Juga: Bocoran Kontrak Lionel Messi di Barcelona: 5 Tahun, 50 Persen Potong Gaji, Dipagari 6 Triliun!

Namun, Juventus tegas untuk menepis segala tawaran terhadap Chiesa, seperti pula diutarakan twit pakar transfer kondang Italia, Fabrizio Romano.