Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Perasaan Tidak Tega dari Pelatih Persib Usai PPKM Diperpanjang

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 17 Juli 2021 | 06:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.co.id/Gregorius A.K )

Robert Rene Alberts mengaku belum mengetahui rencana terdekat setelah PPKM Darurat diperpanjang.

Baca Juga: Liga Filipina Musim 2021 Bersiap Dimulai 21 Agustus 2021

Hal tersebut lantaran tidak diketahui secara pasti kapan kick off Liga 1 bergulir.

“Jadi ini mustahil untuk menjawab pertanyaan soal bagaimana rencana kami karena memang tidak ada rencana.”

“Tidak ada yanh memastikan apa yang akan terjadi soal liga,” kata Robert Rene Alberts.

Baca Juga: Cara Erling Haaland Eksekusi Penalti di Latihan Dortmund Jadi Impian Semua Orang

Meski begitu, pelatih asal Belanda ini memastikan bahwa timnya akan mulai melakukan latihan bersama setelah PPKM Darurat berakhir.

Sementara itu Liga 1 direncanakan akan bergulir pada 20 Agustus 2021.

“Hal pertama yang kami lakukan adalah memulai latihan lagi.”

“Sambil menunggu konfirmasi kapan liga akan dimulai dan setelah itu program latihan disiapkan untuk bersiap menghadapi liga,” tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P