Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya pergi ke Olimpiade dengan niat untuk menang," kata Kubo dikutikp BolaSport.com dari Goal International.
"Saya tidak berpikir bahwa menang akan menutup kesenjangan antara Jepang dan dunia."
"Namun, saya pikir kemenangan akan menjadi daya tarik bagi dunia, baik untuk saya maupun sebagai sebuah tim."
Baca Juga: Jelang Olimpiade Tokyo 2020 - Alasan Defile Kontingan Indonesia Cuma Diikuti 4 Atlet
"Saya ingin kami melakoni turnamen yang akan mengejutkan dunia," tandas Kubo menambahkan.
Start bagus dilakukan Takefusa Kubo dan Jepang di Olimpiade 2020.
Pada pertandingan perdana, Jepang menang 1-0 atas wakil asal benua Afrika, yaitu Afrika Selatan.
Kubo mencetak gol dalam pertandingan yang berlangsung di Tokyo Stadium, Kamis (22/7/2021).